Wednesday, April 13, 2016

Inilah 4 Masker Buah Atasi Jerawat Membandel


Jerawat bisa mendera laki- laki maupun perempuan. Namun jerawat lebih banyak diderita oleh anak baru gede alias ABG ataupun orang dewasa.

Sebab terjadinya jerawat sendiri bisa terjadi karena beberapa faktor diantaranya:

  1. Akibat minimnya keringat yang keluar karena kurang aktivitas fisik
  2. Darah kotor
  3. Pengaruh makanan ataupun minuman yang mengandung lemak jenuh
  4. Efek samping make up

Inilah 4 Masker Buah Atasi Jerawat 

1. Masker Bluebery
Selain berfungsi sebagai pencerah wajah, masker blueberry juga dapat menghilangkan jerawat.
Inilah cara membuat masker buah untuk atasi jerawat
Bahan - Bahan:
  • 4 buah blueberry
  • 1 sendok makan jus lemon
  • 1/4 sendok makan bubuk kunyit (bisa juga sari kunyit)
Cara Pembuatan Masker

  • Campurkanlah ketiga bahan (4 buah Blueberry, 1 sendok jus lemon, dan 1/4 sari kunyit), kemudian aduklah hingga rata benar.
  • Oleskan di wajah secara merata dan biarkan sampai sekitar 20 menit.
  • Lantas bilaslah dengan air hangat terlebih dahulu agar pori-pori membuka baru kemudian dengan air dingin agar pori pori menutup kembali.
  • Jangan lupa melakukan perawatan ini secara teratur untuk hasil yang memuaskan.


2. Masker Buah Naga

Inilah cara membuat masker buah untuk atasi jerawat
Bahan - Bahan

  • 1/2 Buah Naga

Cara Pembuatan Masker

  • 1/2 buah naga kita potong dadu/kecil - kecil kemudian blender (bisa juga diparut) agat menjadi pasta buah naga. (Pasta buah naga ini agak sedikit lengket karena buah naga sendiri banyak mengandung enzim)
  • Lalu ambil sedikit pasta buah naga dan oleskanlah di wajah anda.
  • Biarkan selama 15 - 20 menit agar pasta buah naga meresap ke kulit anda.
  • Untuk membersihkan masker gunakanlah kain halus yang telah dicelupkan ke dalam air hangat / suam-suam kuku. Barulah mengelap wajah dengan handuk kering.
  • Yang terpentinng agar jerawat lekas hilang adalah melakukan perawatan masker buah naga ini secara teratur.


3. Masker Ceri

Inilah cara membuat masker buah untuk atasi jerawat
Bahan - Bahan:

  • buah ceri secukupnya
  • 1 sendok teh madu
  • 1/2 sendok teh jus lemon

Cara Pembuatan Masker

  • Pertama -tama adalah menumbuk buah ceri sampai halus barulah menambahkan 1 sdt madu dan 1/2 sdt jus lemon.
  • Setelah dicampur rata barulah mengoleskannya ke wajah anda.
  • Kemudian  bilas dengan menggunakan air hangat. setelah itu baru air dingin
  • Lakukanlah perawatan ini secara rutin dan teratur.

4. Masker Apel

Inilah cara membuat masker buah untuk atasi jerawat
Bahan - Bahan:

  • 1/2 buah apel
  • 4 sendok makan madu

Cara Pembuatan Masker

  • 1/2 buah apel diparut (bisa juga diblender agar lebih mudah)
  • Lantas tambahkanlah 4 sendok madu dan aduklah hingga merata.
  • Baru kemudian oleskan di atas jerawat dan biarkan selama 15 - 20 menit. Biarkan masker apel bekerja. kemudian bilaslah dengan air hangat.


Inilah 4 masker buah untuk atasi jerawat. 

Tulisan ini tidak hanya untuk dibaca tetapi juga harus dipraktekkan agar terbukti. 

Selamat mencoba
^_^
Salam cantik

No comments:

Post a Comment